Mamuju – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kodam XIV/Hasanuddin yang ke-67, Korem 142/Tatag menggelar kegiatan karya bakti berupa pembersihan Taman Makam Pahlawan Patti'di di Mamuju, Sulawesi Barat. Kegiatan ini melibatkan personel TNI dan masyarakat setempat.
Sebelum pelaksanaan karya bakti Pasi Ops Kodim 1418/Mamuju Mayor Inf Fanny terlebih dahulu memimpin apel pengecekan personel dan materi guna membagi sektor pembersihan agar seluruh lingkungan yang ada di dalam maupun diluar tersentuh pembersihannya.
Aksi kegiatan karya bakti dimulai pukul 07.00 WITA ini berjalan penuh semangat juang. Mulai dari memangkas rumput, mencabut rumput, menyapu, hingga membuang sampah ditempatnya di lokasi TMP.
Baca juga:
Maggot Tekan Biaya Pakan
|
Letda Inf Adri selaku pimpinan karya bakti ditemui di TMP mengatakan kegiatan karya bakti ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan Hut Kodam XIV/Hasanuddin yang ke 67. Tujuan dilaksanakan pembersihan ini adalah salah satu bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
"Kami ingin memastikan bahwa tempat peristirahatan terakhir para pahlawan kita selalu dalam keadaan bersih dan terawat. Ini adalah bentuk dari rasa terima kasih kami atas pengorbanan mereka, " ujarnya
Baca juga:
Deklarasi Cisadane Bebas Sampah 2045
|
Lanjut dikatakan, masyarakat juga ikut berpastisipasi dalam kegiatan tersebut, nampak semangat juang dan gotong royong masyarakat dalam pembersihan TMP.
“Kami berharap sinergitas dan kekompakan serta rasa kebersamaan ke depannya tetap terjalin, ” harap Letda Adri